Kleptomania: Gangguan yang Membuat Seseorang Ingin Mencuri Walau Tak Butuh

Mencuri tidak melulu karena kebutuhan atau desakan ekonomi. Ada juga mencuri yang sengaja dilakukan karena pelakunya mengalami dorongan untuk selalu mencuri. Bukan karena butuh atau karena tidak punya uang untuk membelinya, bisa jadi karena pelaku menderita gangguan yang disebut Kleptomania.

Ilustrasi kleptomania (via hallosehat)


Kleptomania
adalah gangguan yang membuat penderita ingin mencuri. Bisa mencuri di supermarket atau di rumah teman.

Bankan benda yang dicuri pun akhirnya juga tidak digunakan.

Kleptomania termasuk dalam gangguan kendali impulsif. Ini membuat penderita sulit mengatur emosi dan perilaku. Lebih lanjut, penderita bisa mengalami gangguan emosional yang semakin meningkat. Bila terus dibiarkan gangguan emosional bisa semakin serius hingga membuat penderita berpikir untuk bunuh diri.

Penyebab Kleptomania

Belum diketahui pasti apa saja yang menyebabkan seseorang menderita gangguan ini. Namun ada dugaan kleptomania dipengaruhi oleh hal-hal berikut:

1. Penurunan kadar serotonin: Senyawa di otak yang berfungsi untuk mengatur emosi dan suasana hati.

2. Ketidakseimbangan sistem opoid otak: Menyebabkan keinginan mencuri tidak dapat ditahan.

3. Gangguan pelepasan dopamin: Senyawa di otak yang menimbulkan rasa senang dan ketagihan.

Kleptomania lebih banyak diderita oleh wanita dibanding pria.

Jika mengalami gangguan ini, hendaklah memeriksakan diri ke psikiater. [tacom/alodokter/bs/ip/]

Posting Komentar

0 Komentar